Senin, 21 Juni 2010

Daftar Fitokimia Antikanker

Sudah lebih dari 200 studi berhasil membuktikan bahwa orang yang banyak mengkonsumsi sayur dan buah, risiko terkena kankernya menurun. Zat fitokimia terdapat pada sayuran, buah-buahan, teh dan tumbuh lain.

Zat fitokimia berguna untuk mencegah mutasi sel yang menyebabkan kanker. Zat ini juga berguna untuk menambah sistem kekebalan tubuh alami. Disamping itu juga berguna untuk memerangi tumor, menutup suplai darah ke tumor dan mengurangi ukuran tumor.

Di mana saja zat ini dapat ditemukan? Berikut ini daftarnya:

Antioksidan

Orang mengenal vitamin A, C dan E sebagai antioksidan. Bawang merah, dan bawang putih adalah antioksidan yang mengandung flavonoid quercetin yang bisa mengurangi risiko kanker perut dan memperkuat kekebalan tubuh.

Antioksidan catechin yang terdapat dalam teh hijau mampu memerangi kanker.

Stroberi yang mengandung ellagic acid bisa mengikuti zat kimia penyebab kanker.

Sulforophane yang ditemukan pada kubis, brokoli dan sejenisnya termasuk zat antioksidan yang ampuh melawan kanker.

Selenium juga terbukti bersifat antikanker. Ditemukan pada kacang-kacangan dan kerang.

Karotenoid yang terdapat pada wortel, bit, pepaya, mangga dan sayuran berwarna hijau tua adalah kelompok zat antioksidan utama. Zat ini juga manjur sebagai pencegah kanker.

Isoflavon

Terdapat pada kedelai. Zat ini adlah tipe fitoestrogen yang secara signifikan terbukti mengurangi risiko kanker payudara. Ini karena zat estrogen pada kedelai meniru estrogen dalam tubuh manusia, sehingga estrogen yang diproduksi tubuh menjadi lebih sedikit. Kadar estrogen yang rendah ini sering diasosiasikan dengan lebih rendahnya kejadian kanker payudara pada wanita.

Serat

Zat ini sering dihubungkan dengan penurunan risiko kanker payudara, usus dan pankreas. Para peneliti mengajukan hipotesa bahwa serat tak larut mempercepat pengeluaran makanan, membawa zat penyebab kanker, logam berat dan estrogen sebelum diserap oleh usus ke dalam tubuh.


Sumber: 

Majalah HealthToday, dalam :

http://cyberman.cbn.net.id/cbprtl/cybermed/detail.aspx?x=Health+News&y=cybermed%7C0%7C0%7C63%7C1312



Tidak ada komentar:

Posting Komentar